Salah satu kreasi DIY mama yang masih diminati (baca: bertahan) setelah sekian lama adalah light table sederhana yang dibuat dari kardus bekas dan pigura foto bekas di bagian atasnya.
Light table adalah salah satu bentuk permainan yang merangsang indera visual karena menimbulkan sensasi baru bagi anak.
Benda-benda yang sifatnya transparan dan berwarna-warni umumnya bisa digunakan diatas light table.
Hal yang paling seru selain kegiatan mencampur warna (plus kegiatan yang melibatkan air, selalu disukai Neo).. jadilah mama mencampur warna di atas light table untuk dieksplorasi oleh Neo.
Melalui kegiatan sederhana ini, anak bisa mengeksplorasi dan mendapatkan pengalaman secara langsung dan menyenangkan tentang bagaimana dengan mencampur 3 warna dasar, bisa menghasilkan warna sekunder.
Penggunaan pipet melatih motorik halus tangan |
Seru sekali mencampur-campur warna |
No comments:
Post a Comment