Monday, September 23, 2013

Ide belajar: Memanfaatkan sisa Craft Foam untuk obyek manipulasi belajar

Saat sedang beberes laci, saya menemukan banyak sisa potongan foam craft bekas membuat art & craft yang masih tersimpan. Saya sungguh nggak bisa membuang benda2 yang saya pikir masih bisa dimanfaatkan untuk benda lainnya, jadi memang menumpuklah sisa-sisa berbagai bahan crafting di laci hehehe :) #storyofmylife
Saat itu juga saya terpikir untuk membuat tambahan obyek manipulatif untuk Neo belajar membuat pola dan berhitung. Saya pun segera mengambil penggaris dan gunting.
Setelah mengukur2 seberapa besar ukuran yang sebaiknya saya buat agar menghasilkan jumlah yang sama untuk tiap warna, akhirnya saya putuskan untuk membuat bentuk bujur sangkar ujuran 3x3cm untuk masing2 warna sebanyak 14buah. 
Bentuk bujur sangkar dipilih karena tentu paling mudah untuk diukur dan dipotong :-P hehe

Jadi deh 3set bujur sangkar 3x3cm berwarna merah, kuning dan hijau untuk Neo. Tambahkan pencetak es, langsung deh menjelma jadi perangkat belajar pola (patterning) untuk si prasekolah :-D

No comments:

Post a Comment